Cinta Tulus itu Seperti Apa?

Assalamu'alaikum Warahmatullahita'ala Wabarakatuh..


Hai sahabat, lama tak jumpa,, apa kabarnya? Semoga senantiasa baik disana. Ammin.. smile

Hm,, Blognya sepi seperti tiada arti.. Hahah, maklum saya bentar lagi mau menghadapi UN, jadi untuk sementara waktu, rumah ini tak tinggal. Toh liat, udah pada berdebu, banyak sarang laba2nya jugak, belum tak bersihin. Haha.. mrgreen so, maaf untuk ketidaknyamanannya.. mrgreen

Sahabat, seperti apa yang sedang saya rasakan, pada kesempatan kali ini saya ingin menuangkan uneg2 saya tentang Cinta.. cie...cie......ehem!!! Kayaknya ada yang lagi falling in love nih.. mrgreen Haha, soal Cinta, iya soal Cinta... smile

Cinta Yang Tulus


Sahabat, pernahkah terlintas pertanyaan seperti.., "Sudahkah aku mencintai dia dengan tulus?" pernah? By the way, Seperti apa sih cinta yang tulus itu?

Terkadang, ada wanita yang menerima cinta dari seorang pria karena merasa kasihan, kasihan dengan si pria yang udah berjuang mati-matian demi mendapatkan cintanya. Ia takut dan tidak ingin mengecewakan si pria, sehingga ia memilih menghargai perasaan si pria tadi dengan menerima cintanya.
Nah, yang demikian menurut sahabat tulus ndak cintanya si wanita itu?

Cinta itu bukan untuk dihargai, akan tetapi untuk diterima dengan ketulusan hati, bukan karena ia telah berbuat sesuatu untuk kita, lalu kita membalas dengan mencintainya...

Trus,,,
Pernah nggak terlintas pertanyaan semacam... "Kenapa ya aku mencintai dia? Padahal dia gak cantik/tampan, pendek, idungnya pesek, item lagi, ato sebagainya.."

Hmm,,,
Cinta yang tulus itu, saat kamu ditanya "mengapa kamu mencintainya..?", lalu kamu menjawab "aku tak tahu..." meski telah lama bersamanya..

Sahabat,,
Jangan menjadikan kecantikan atau ketampanan seseorang sebagai alasan untuk kita mencintainya, karena cinta yang tulus tak pernah bisa berbicara saat ia ditanya mengapa kamu mencintainya...

Mungkin akan lebih baik jika kita bisa menjadikan kelebihan seseorang yang kita cintai sebagai nilai plus dari Tuhan yang harus kita syukuri. Semisal, Alhamdulillah, orang yang aku cintai sangat cantik/tampan... smile

Sahabat,,,
Pasti pernah kan terlintas pemikiran seperti ini,, "Duh, gimana ya kalau suatu saat nanti dia pergi niggalin aku dan lebih milih sama orang lain,, aku takut kehilangannya..."

Hmm,,, Memang tak sedikit orang merasa takut tentang masa depan cintanya, takut jika suatu hari nanti ia ditinggal pergi oleh orang yang dicintainya,, termasuk aku,, iya, aku, si admin blog ini.. smile

Terus, gimana pendapat kamu min tentang hal itu?

Pendapatku? Okeh, mungkin seperti ini... Buat contoh, di sini kamu sebagai cintaku, dan aku ngomong sama kamu seperti ini..,
"Jika suatu saat nanti aku berdusta padamu, maka tak apa jika itu alasanmu pergi meninggalkanku,, tapi aku sungguh takut jika kau pergi meninggalkanku tanpa alasan yang pasti, sementara aku di sini masih setia untukmu.."

Truskan min..

Cinta yang tulus itu, saat kamu ditanya, "Bagaimana jika suatu saat nanti ia meninggalkanmu dan memimilih bersama orang lain? Lalu kamu menjawab, "Asalkan ia bahagia bersamanya...

Sahabat, Cinta yang tulus takkan pernah menuntut seseorang untuk bisa membuat dirinya bahagia, justru ia selalu berusaha bagaimana cara membahagiakan orang yang dicintainya..

Sahabat,, Ketika Cinta kita yang tulus kepadanya dibalas dengan ketulusan cintanya, maka setidaknya di hati kita harus ada keyakinan bahwa suatu saat nanti, kita akan bersatu dengannya, dalam ikatan yang suci.., Ya, kita memang tidak tahu apa yang akan terjadi dengan cinta kita setahun kemudian, atau sebulan? Seminggu? Sehari? atau Sejam kemudian..? Tapi percayalah, suatu saat nanti keyakinan itu akan berbuah kebaikan, namun tentunya harus disertai dengan do'a dan usaha...

Sahabat,,
Mungkin akan lebih baik jika Cinta yang menemukan kita, bukan kita yang mencari Cinta. Maksudnya seperti ini, "ah.., aku dah lama jomblo,, jalan2 ah, sekaliyan cari kenalan baru, siapa tahu bisa jadi pacar..."

Ya, mungkin akan lebih baik jika Cinta yang menemukan kita, lalu kita membiarkan Cinta itu bersemayam di hati kita, menunggu sampai Ia (Cinta itu) menunjukan kepada siapa kita harus memberikannya (cinta itu)... smile

Cukup sudah, sampai di sini dulu kawan perjumpaan kita kali ini. Mohon maaf untuk segala ketidaknyamanannya.. smile
Akhirul kalam..

Wassalamu'alaikum Warahmatullahita'ala Wabarakatuh...

Move On

Putus cinta bukan hal mudah untuk diterima, apalagi jika Anda telah lama berhubungan dengan mantan kekasih. Meski telah disakiti, mungkin Anda tetap merasa dia orang terbaik yang pernah Anda miliki. Namun, hati-hati dengan perasaan tersebut. Itu tanda buruk bahwa Anda terobsesi dengan mantan kekasih.

Ketika Anda putus dengan kekasih karena dia berbuat buruk pada Anda, berhentilah untuk mengenang masa-masa indah bersamanya. Perasaan menyangkal tersebut, membuat Anda sulit move on. Ini cara untuk membantu Anda agar dapat meneruskan hidup, tanpa bayang-bayang masa lalu, seperti dilansir Future Scopes.

1. Menerima Kenyataan
Anda bisa memulai dengan menerima apa yang telah terjadi. Memang gampang diucapkan dibanding melakukannya. Tapi siapapun aan menyarankan orang yang patah hati untuk bisa menerima kenyataan, karena itulah yang bisa dilakukan agar bisa melanjutkan hidup. Memang membutuhkan waktu untuk bisa menerima. Ketika masa seperti ini, Anda boleh bersedih dan marah, tapi ingat jangan terlalu lama. Tetapkan waktu kapan Anda akan bangkit, misalkan Anda butuh waktu seminggu atau dua minggu untuk berkabung tapi setelah itu Anda harus berusaha move on. Setelah waktu yang ditetapkan, Anda harus merencanakan hidup baru Anda.

2. Hilangkan Perasaan Bersalah
Bebaskan diri dari perasaan bersalah dan menyesal setelah putus. 'Kalau saja aku bisa lebih perhatian, mungkin dia tidak selingkuh' atau 'seandainya, aku mau menurutinya, maka dia tidak akan kasar' apapun itu, jangan menyalahkan diri sendiri. Anda harus menerima kenyataan bahwa dia salah dan hubungan yang buruk tidak akan pernah berhasil.

3. Singkirkan Hal-hal yang Bisa Mengingatkannya
Cara untuk move on adalah dengan tidak mengingat-ingat tentang si dia. Untuk itu singkirkan barang-barang yang akan membuat Anda semakin mengingatnya. Kumpulkan barang-barang tentang si dia dan simpan di tempat yang tidak terlihat dan sulit dijangkau. Begitupula dengan akun media sosialnya, jika Anda tidak tahan melihat setiap tweetnya di Twitter atau wallnya di Facebook, Anda boleh menghapusnya sebagai teman.

4. Fokus Pada Diri Sendiri
Menjadi jomblo pasca putus cinta merupakan waktu yang tepat untuk 'merapikan' diri sendiri. Luangkan waktu untuk mencari tahu apa yang Anda inginkan, apa yang ingin dikejar dan membangun minat pada suatu hal. Dengan fokus pada diri sendiri, Anda akan mendapatkan identitas kembali.

5. Mencari Rutinitas Baru
Selain membuat Anda lebih sibuk, rutinitas baru dapat menyegarkan pikiran Anda. Anda bias mencoba mendaftarkan diri di tempat fitnes, ikut kelas make-up atau kursus menjahit. Cara ini bisa membuat Anda lupa dengan mantan kekasih.

6. Hindari Langsung Mencari Pacar Baru
Mencari kekasih baru tidak membuat Anda bisa lupa dengan mantan kekasih. Pria baru yang hadir bisa saja hanya menjadi pelarian Anda. Dari pada terburu-buru menjalin hubungan dengan orang lain, lebih baik berkumpul dengan teman-teman Anda. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menyingkirkan perasaan kesepian. Selain bertemu dengan teman, Anda bisa berbelanja, lebih dekat dengan keluarga atau memelihara binatang.

Biografi Dian Pelangi

Nama asli dari Dian Pelangi adalah Dian Wahyu Utami, ia merupakan salah satu perancang busana kelas atas di Indonesia. Dian Pelangi lahir pada tanggal 14 Januari 1991 di Palembang. Pendidikan Dian Utami yaitu: TK Ikal Dolog di Palembag, SD MI 2 di Palembang, SMP Insan Kamil, Ponpes Al-Ihya Bogor dan SMK Negeri 1 Pekalongan. Kemudian melanjutkan di Ecole des Arts et Techniques Superieur de la Mode (ESMOD) dan lulus pada tahun 2008 dengan nilai memuaskan.

Dian Pelangi merupakan salah satu tokoh yang paling berpengaruh dalam trend fashion bergaya di Indonesia. Banyak masyarakat yang tampaknya mengikuti hamper setiap gaya yang diciptakan oleh Dian Pelangi. Pada tahun 2012, Dian pelangi menerbitkan buku sendiri dengan judul Hijab Street Style yang diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama. Buku Hijab Street Style merupakan buku pertama Dian Pelangi yang diluncurkan pada tanggal 15 Juli 2012. Buku tersebut berisi mengenai 600 lebih foto muslimah dari berbagai Indonesia dan juga dari luar negeri seperti Kuala Lumpur, Singapura, Bangkok dan lain-lain.

Dian Pelangi dikenal sebagai desainer multitalenta, ia membawa angin segar yang penuh warna di panggung busana muslim di Indonesia maupun mancanegara. Karya-karya Dian Pelangi terinspirasi dari pelangi yang memiliki begitu kaya warna dan selalu berusaha menggali kebudayaan Indonesia mulai dari songket yang indah hingga batik yang mewah. Dian Pelangi adalah seorang desainer yang mempu menunjukkan ke dunia bahwa busana muslim dapat menjadi icon fashion mendunia.

Tahun 2011, Dian Pelangi diundang ke Paris guna mengikuti The International Fair of Muslim Word di Le Bourget dan hal itu menunjukkan bahwa jejaknya sebagai desainer muda Indonesai yang patut diperhitungkan.

Sumber: Blogtainment Remaja, dianpelangi.com

Biografi Ustadz Jefri Al-Bukhori

Bangkit dari masa lalu yang hitam, ia tampil membawa penyegaran dalam dunia dakwah. Dengan gaya dan bahasa yang khas ala anak muda ketika menyampaikan ceramah, sebutan ustadz gaul pun melekat padanya. Meski segmen pasar utamanya adalah kalangan anak muda, nyatanya ia dapat diterima oleh segala usia.

Putra ketiga dari lima bersaudara bernama lengkap Jefri Al Bukhori ini sejak kecil sudah diberikan pendidikan agama yang baik, termasuk mengaji, oleh kedua orang tuanya Alm. H. Ismail Modal dan Ustz Dra. Hj. Tatu Mulyana. Tak heran, berkat bimbingan orangtuanya, Jefri kecil sudah fasih dalam membaca ayat-ayat suci Al-Qur'an. Bahkan karena kepandaiannya itu, pria kelahiran 12 April 1973 ini berhasil mencatatkan prestasi saat masih duduk di bangku SD dengan menjuarai Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) hingga tingkat provinsi.

Setelah menyelesaikan pendidikan dasarnya, ia dan kedua orang kakaknya Abdullah Riyad (alm) dan Aswan Faisal menjadi santri di Pesantren Modern di Daar el Qolam Gintung, Balaraja Tangerang. Pola pendidikan pesantren yang disiplin tampaknya sedikit mengekang Uje yang kala itu tengah memasuki masa remaja, dimana ia tengah mencari jati diri. Namun, itu tidak serta merta membuat Uje jadi pribadi yang santun.

Semasa jadi santri, Uje dikenal dengan kenakalannya. Ia kerap tidur atau kabur dari pesantren untuk sekadar main dan nonton di bioskop saat teman-temannya sesama santri menunaikan sholat. Karena ulahnya, pihak pesantren terpaksa mengeluarkan Uje dari pondok pesantren tersebut. Akibatnya, Uje hanya mengecap 4 tahun dari 6 tahun yang seharusnya dijalani.

Setelah dikeluarkan dari pesantren, Uje dipindahkan ke Madrasah Aliyah (MA), sebutan untuk sekolah Islam setingkat SMA. Keluar dari pesantren rupanya bukan jawaban atas kenakalan Uje. Di MA, ia bukannya bertambah baik, tapi sebaliknya malah semakin nakal.

Meski nakal, Uje akhirnya berhasil merampungkan pendidikannya di tahun 1990. Setelah lulus, Uje melanjutkan studinya di akademi broadcasting. Kebetulan tepat di depan kampusnya yang terletak di bilangan Rawamangun, Jakarta Timur, terdapat sebuah wahana bilyard. Lagi-lagi karena Uje tak dapat menahan gejolak jiwa mudanya, kuliahnya terbengkalai karena ia terlampau sering menghabiskan waktu di tempat tersebut. Tak hanya itu, semasa kuliah ia kerap bergaul dengan para pemakai narkoba, di saat yang bersamaan ia juga mulai mengenal dunia malam.

Pada tahun 1991, Uje bekerja sebagai dancer di salah satu tempat hiburan malam. Di sela-sela waktu senggangnya, ia sering nongkrong di Institut Kesenian Jakarta. Di saat para pemain sinetron sedang latihan, kadang-kadang Uje menggantikan salah satunya. Itulah awal mulanya ia masuk ke dalam dunia hiburan, khususnya dunia seni peran.

Suatu ketika, ia pun akhirnya ikut casting dan mendapat peran dalam sebuah sinetron. Salah satu film yang pernah dibintanginya adalah Pendekar Halilintar. Kemampuannya dalam berakting bahkan pernah diganjar penghargaan sebagai pemeran pria terbaik dalam Sepekan Sinetron Remaja yang diadakan TVRI pada 1991.

Di saat Uje masih meraba ke mana arah hidupnya, tahun 1995 ia bertemu dengan seorang gadis yang kala itu berprofesi sebagai model sampul majalah remaja Aneka bernama Pipik Dian Irawati. Empat tahun menjalin kasih, Uje mantap menyunting
perempuan asal Semarang, Jawa Tengah itu pada 7 September 1999. Pernikahan yang digelar secara siri itu baru diresmikan dua bulan kemudian di kampung halaman mempelai
wanita. Keputusan itu terbilang berani, terlebih bagi Pipik, sang istri. Pasalnya, Uje saat itu masih menjadi pecandu narkoba. Namun ketergantungan sang suami pada barang haram itu tak menyurutkan cinta Pipik. "Tatapan matanya yang tajam dan kharismanya membuat saya jatuh hati," ujar Pipik, tersipu-sipu.

Uje mulai 'menemukan' Tuhan tatkala ia diajak umroh beserta ibu dan kakaknya untuk bertobat. Dapat menginjakkan kaki di tanah sang nabi mendatangkan sensasi tersendiri di hati Uje kala itu. Terlebih saat ia dapat bersandar di Ka'bah, seketika ia teringat pada masa lalunya, kelamnya kehidupan yang pernah ia jalani membuat air mata penyesalan mengalir deras dari matanya. Saking merasa berdosanya, ia membentur-benturkan kepalanya sambil meminta ampun kepada Allah SWT. Ia berharap segala dosa yang telah dilakukannya dapat diampuni.
Setelah bertekad untuk meninggalkan kemaksiatan, Uje mendapatkan amanah dari kakak tertuanya alm. Ust. H. Abdullah Riyad, untuk melanjutkan dakwah kakaknya di Jakarta, karena alm Ust. H. Abdullah Riyad mendapatkan kepercayaan dari MUIS (Majlis Ugame Islam Singapura) untuk menjadi Imam Besar di Masjid Haji Mohammad Soleh, bersebelahan dengan Maqam Habib Nuh Al Habsyi, Palmer Road, Singapura. Berawal dari usaha pertobatannya, sejak saat itu Uje mulai berdakwah. Meski demikian, usaha Uje untuk mensyiarkan agama Islam tak lantas berjalan mulus. Masa lalunya yang kelam kerap membuatnya dipandang sebelah mata oleh segelintir orang.

Seperti saat ia didaulat menjadi imam karena kepandaiannya melafazkan ayat-ayat suci Al-Qur'an. Namun, begitu mengetahui Uje yang akan menjadi imamnya, jamaah masjid itu pun seketika membubarkan diri. "Ngapain salat diimami sama tukang mabok," kata seorang jamaah, yang dituturkan kembali oleh Pipik. Kenyataan itu sempat membuat Uje merasa down kala itu. Ia berpikir, menjadi imam saja bubar, gimana mau berdakwah. Di saat seperti itulah peran keluarga yang mendorongnya untuk terus maju sangat berarti bagi Uje.

Akhirnya dengan kesabaran dan ketekunan sambil terus menambah ilmunya, Uje mulai berdakwah di majelis taklim, mushola, dan masjid. Ia berdakwah pertama kali di sebuah masjid di Mangga Dua. Pipik Dian Irawati, istrinya, menuliskan teks dakwah yang mesti disampaikan saat itu. Hasilnya, honor ceramah sebesar Rp 35.000 dia bawa pulang dan langsung diberikan kepada istrinya. "Inilah rezeki halal pertama yang saya kasih ke kamu," kata Uje kepada Pipik, sambil terisak-isak. Akhirnya perlahan-lahan tapi pasti, namanya mulai dikenal oleh masyarakat seperti sekarang ini. Sebagai pendakwah, Uje banyak dikagumi oleh berbagai kalangan.

Selain piawai menyampaikan ceramah keagamaan, kemampuan bermusik ayah empat anak itu pun cukup mumpuni. Kelebihannya itu ia gunakan ketika menyampaikan dakwahnya dalam bentuk lagu-lagu Islami. Debut albumnya, Lahir Kembali diluncurkan tahun 2006. Beberapa lagu diciptakannya sendiri dan dinyanyikan bersama
penyanyi lagu-lagu religi, seperti Opick.

Manusia boleh berencana tapi Tuhan jua yang menentukan. Uje meninggal dunia di usia yang terbilang muda, 40 tahun, setelah mengalami kecelakaan sepeda motor pada Jumat (26/4/2013) dini hari di kawasan Gedong Hijau, Pondok Indah, Jakarta Selatan. Kepergian Uje itu membuat banyak orang terkejut. Sejumlah tokoh dan ribuan jamaah melakukan sholat jenazah di Masjid Istiqlal dan mengantar jenazah ke pemakaman di TPU Karet, Jakarta Selatan. Beberapa hari sebelum wafatnya, Uje menyampaikan sebuah pesan dalam twitternya dengan tulisan, "Pada akhirnya semua akan menemukan yang namanya titik jenuh dan pada saat itu kembali adalah yang terbaik".

Biografi Mario Teguh

Biografi Mario Teguh. Siapa yang tidak kenal Mario Teguh. Motivator terkenal ini sangat dikenal oleh masyarakat melalui acaranya yang berjudul "Mario Teguh Golden Ways" yang ditayangkan di Metro TV. Mario Teguh dilahirkan di Makassar, 5 Maret 1956 adalah seorang muslim yang menjadi motivator nasional dan konsultan asal Indonesia. Nama aslinya adalah Sis Maryono Teguh, namun saat tampil di depan publik, ia menggunakan nama Mario Teguh. Ia meraih gelar Sarjana Pendidikan dari Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Malang. Mario Teguh sempat bekerja di Citibank, kemudian mendirikan Bussiness Effectiveness Consultant, Exnal Corp. menjabat sebagai CEO (Chief Executive Officer) dan Senior Consultan. Beliau juga membentuk komunnitas Mario Teguh Super Club (MTSC).

Sis Maryono Teguh atau Mario masuk sekolah di Jurusan Arsitektur New Trier West High (setingkat SMA) di Chicago, Amerika Serikat, 1975. kemudian ia kembali ke indonesia dan mengambil Jurusan Linguistik dan Pendidikan Bahasa Inggris, Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Malang kemudian ia ke Jepang dan kuliah di Jurusan International Business, Sophia University, Tokyo, Jepang setelah itu ke Amerika dan kuliah di Jurusan Operations Systems, Indiana University, Amerika Serikat, 1983 (MBA) ia membekali dirinya dengan banyak ilmu yang berbeda.

Setelah itu Mario Teguh kemudian berkerja di Citibank Indonesia pada tahun 1983 hingga tahun 1986 dengan posisi sebagai Head of Sales. Dari Citibank ia kemudian berkerja di BSB Bank sebagai Manager Business Development hingga tahun 1989. Kemudian pada tahun 1990, ia kemudian bererja di Aspac Bank sebagai Vice President Marketing & Organization Development hingga tahun 1994, dan setelah itu ia kemudian berkerja di Exnal Corp Jakarta sampai sekarang sebagai CEO, Senior Consultant, dimana spesialisasinya adalah Business Effectiveness Consultant.



Tahun 2010 kembali meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia, MURI, sebagai Motivator dengan Facebook Fans terbesar di dunia. Di awal tahun 2010, Beliau terpilih sebagai satu dari 8 Tokoh Perubahan 2009 versi Republika surat kabar yang terbit di Jakarta. Sebelumnya Beliau membawakan acara bertajuk Business Art di O'Channel. Kemudian namanya semakin dikenal luas oleh masyarakat ketika ia membawakan acara Mario Teguh Golden Ways di Metro TV. Pada saat ini Mario Teguh dikenal sebagai salah satu motivator termahal di Indonesia. Di tahun 2003 mendapat penghargaan dari Museum Rekor Indonesia, MURI, sebagai penyelenggara seminar berhadiah mobil pertama di Indonesia.

BUKU KARANGAN MARIO TEGUH
  • Becoming a Star (2006)
  • One Million Second Chances (2006) Biodata
PRESTASI MARIO TEGUH DI TAHUN 2010
  • Meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia, MURI, sebagai Motivator dengan Facebook Fans terbesar di dunia.
  • Terpilih sebagai satu dari 8 Tokoh Perubahan 2009 versi Republika surat kabar yang terbit di Jakarta.
Sebelumnya Mario Teguh membawakan acara bertajuk Business Art di O’Channel. Kemudian namanya semakin dikenal luas oleh masyarakat ketika ia membawakan acara Mario Teguh Golden Ways di Metro TV. Dan pada saat ini Mario Teguh dikenal sebagai salah satu motivator termahal di Indonesia.

TIPS MARIO TEGUH

Semua keberhasilan dan kegagalan seseorang itu berasal dari masing masing orang tersebut, memulai suatu usaha apapun harus dimulai dari sikap dan cara berpikir kita dalam menanggapi berbagai situasi yang akan ditemui dalam mengarungi kerasnya kehidupan ini. Semua kita ini adalah orang orang yang memiliki kelebihan dan kekurangan, tinggal bagaimana kita mengoptimalkan potensi kelebihan kita dan meminimalkan kekurangan kita, karna keseimbangan ke semua unsur kita adalah kinci sukses yang akan kita raih. Kita bukan harus berhasil, bukan harus sukses, tapi kita harus mencoba untuk sukses tampa kenal lelah dan kata menyerah, kegagalan adalah jenjang untuk sebuah kesuksesan bukan harus ditangisi dan disesali.

KUMPULAN KATA BIJAK MARIO TEGUH
KATA MUTIARA MARIO TEGUH | KATA MOTIVASI MARIO TEGUH

  • Jika anda menasehatkan sesuatu yang belum pernah anda lakukan, cepat atau lambat anda akan diuji dengan apa yang anda nasehati. Nasehatkan tentang kesabaran, maka kesabaran anda akan diuji.
  • Orang yang menghindari kesalahan, tidak akan tumbuh.
  • Nikmatilah setiap proses kehidupan.
  • Orang lain adalah cermin. Ada dua jenis : cermin baik dan buruk. Cermin buruk, sebaik apapun diri kita, akan tetap memantulkan gambar diri yang bengkok. Itulah mengapa anda perlu bergaul dengan lingkungan yang baik
  • Budi Pekerti adalah tindakan baik yang didasari oleh tujuan yang baik. Tujuan kemanusiaan dari budi pekerti adalah agar anda berguna bagi sesama.
  • Jika hidup dan matiku untuk Tuhan, untuk saya apa? Anda dapat apa yang Tuhan miliki.
  • Kebesaran orang bukan ditentukan oleh besar kecil tubuhnya, melainkan besar kecil hatinya.
  • Tidak mungkin ada dua benda dalam satu ruang. Pilih apa yang hendak anda masukkan ke hati anda : kebaikan atau kejahatan?
  • Hadiah pertama bagi orang yang melakukan kebaikan adalah kebaikan.
  • Penampilan terbaik dari seseorang adalah penampilan yang mewakili hati yang baik.
  • Manusia terindah adalah manusia yang bermanfaat untuk saudaranya.
  • Bagi pribadi yang tidak waspada dan tidak bersikap baik, dia bahkan akan menipu dirinya sendiri di hadapan pribadi yang mulia dan jujur kepadanya.
  • Harus datang akhir dari masa di mana orang mengambil keuntungan dari mengatakan dan melakukan yang tidak jujur kepada kita dan kepada mereka yang kita cintai.
  • Segala yang kita lakukan tidak ada yang tidak beresiko. Tinggal bagaimana kita menyikapinya. Ada beberapa panduan menyikapi resiko.
  • Resiko tidak seharusnya membuat kita ciut nyali, namun tidak seharusnya juga menjadikan diri sebagai orang yang tidak takut
dosa.
  • Memilih sebuah hubungan adalah menerima resiko, cerminan diri kita dapat dilihat dari perilakunya terhadap kita.
  • Resiko seharusnya dapat membuat kita menjadi orang yang lebih baik.
  • Berfokuslah pada apa yang berani kita lakukan, hasilnya kita serahkan kepada Tuhan.
  • Jangan paksa orang untuk berubah. Berubah itu sulit. Berkasih sayanglah.
    Perubahan itu tidak mudah, terutama untuk memperbaiki kualitas hidup.
  • Inginkanlah yang mudah, tetapi jangan lupakan keharusan mu untuk menjadi lebih kuat. Bukan pemberian yang mudah yang akan memudahkan hidup mu, tetapi kemampuan yang menjadikan mu pantas bagi semua pemberian besar – yang tidak mudah untuk didapat itu, yang akan menjadikan mu penegak kehidupan yang berjaya.
  • Lebih mudah meneruskan apa adanya, walau pun tidak mudah hidup dalam kesulitan. Maka jangan ganggu dia yang sulit berubah, walau pun itu untuk kebaikannya sendiri. Biarkanlah dia mengutamakan yang mudah sekarang, karena dia tidak keberatan dengan kesulitannya.
  • Orang yang hidup hanya untuk dirinya sendiri ・lebih mudah untuk merasa sedih dan tidak berguna.
  • Tujuan hidup adalah sebuah ketetapan yang mendasari semua rencana dan kerja kita, dan yang menjadi penjaga arah perjalanan.
  • Kasih sayang itu sederhana. Tetapi, tidak sederhana perannya dalam mencantikkan kehidupan kita. Marilah kita mengikhlaskanlah diri untuk mengasihi pasangan kita sepenuhnya.
  • Jika kita sedang benar, jangan terlalu berani dan bila kita sedang takut, jangan terlalu takut. Karena keseimbangan sikap adalah penentu ketepatan perjalanan kesuksesan kita.
  • Tidak ada harga atas waktu, tapi waktu sangat berharga. Memilik waktu tidak menjadikan kita kaya, tetapi menggunakannya dengan baik adalah sumber dari semua kekayaan.
  • Tugas kita bukanlah untuk berhasil. Tugas kita adalah untuk mencoba, karena didalam mencoba itulah kita menemukan dan belajar membangun kesempatan untuk berhasil.
  • Kita hanya dekat dengan mereka yang kita sukai. Dan seringkali kita menghindari orang yang tidak tidak kita sukai, padahal dari dialah kita akan mengenal sudut pikiran yang baru.
  • Orang-orang yang berhenti belajar akan menjadi pemilik masa lalu. Orang-orang yang masih terus belajar, akan menjadi pemilik masa depan.
  • Tinggalkanlah kesenangan yang menghalangi pencapaian kecemerlangan hidup yang diidamkan. Dan berhati-hatilah, karena beberapa kesenangan adalah cara gembira menuju kegagalan.
  • Jangan menolak perubahan hanya karena kita takut kehilangan yang telah dimiliki, karena dengannya kita merendahkan nilai yang bisa kita capai melalui perubahan itu.
  • Kita tidak akan berhasil menjadi pribadi baru bila kita berkeras untuk mempertahankan cara-cara lama kita. Kita akan disebut baru, hanya bila cara-cara kita baru.
  • Ketepatan sikap adalah dasar semua ketepatan. Tidak ada penghalang keberhasilan bila sikap kita tepat, dan tidak ada yang bisa menolong bila sikap kita salah.
  • Orang lanjut usia yang berorientasi pada kesempatan adalah orang muda yang tidak pernah menua ; tetapi pemuda yang berorientasi pada keamanan, telah menua sejak muda.
  • Hanya orang takut yang bisa berani, karena keberanian adalah melakukan sesuatu yang ditakutinya. Maka, bila merasa takut, kita akan punya kesempatan untuk bersikap berani.
  • Kekuatan terbesar yang mampu mengalahkan stress adalah kemampuan memilih pikiran yang tepat. kita akan menjadi lebih damai bila yang kita pikirkan adalah jalan keluar masalah.
  • Jangan pernah merobohkan pagar tanpa mengetahui mengapa didirikan. Jangan pernah mengabaikan tuntunan kebaikan tanpa mengetahui keburukan yang kemudian kita dapat.
  • Seseorang yang menolak memperbarui cara-cara kerjanya yang tidak lagi menghasilkan, berlaku seperti orang yang terus memeras jerami untuk mendapatkan santan.
  • Bila kita belum menemukan pekerjaan yang sesuai dengan bakat kita, bakatilah apapun pekerjaan kita sekarang. Kita akan tampil secemerlang yang berbakat.
  • Kita lebih menghormati orang miskin yang berani daripada orang kaya yang penakut. Karena sebetulnya telah jelas perbedaan kualitas masa depan yang akan mereka capai.
  • Jika kita hanya mengerjakan yang sudah kita ketahui, kapankah kita akan mendapat pengetahuan yang baru ? Melakukan yang belum kita ketahui adalah pintu menuju pengetahuan.
  • Jangan hanya menghindari yang tidak mungkin. Dengan mencoba sesuatu yang tidak mungkin,kita akan bisa mencapai yang terbaik dari yang mungkin kita capai.
  • Salah satu pengkerdilan terkejam dalam hidup adalah membiarkan pikiran yang cemerlang menjadi budak bagi tubuh yang malas, yang mendahulukan istirahat sebelum lelah.
  • Bila kita mencari uang, kita akan dipaksa mengupayakan pelayanan yang terbaik. Tetapi jika kita mengutamakan pelayanan yang baik, maka kitalah yang akan dicari uang.
  • Semua waktu adalah waktu yang tepat untuk melakukan sesuatu yang baik. Jangan menjadi orang tua yang masih melakukan sesuatu yang seharusnya dilakukan saat muda.
  • Kekuatan terbesar yang mampu mengalahkan stress adalah kemampuan memilih pikiran yang tepat. Anda akan menjadi lebih damai bila yang anda pikirkan adalah jalan keluar masalah.
  • Kita lebih menghormati orang miskin yang berani daripada orang kaya yang penakut. Karena sebetulnya telah jelas perbedaan kualitas masa depan yang akan mereka capai.
  • Jangan hanya menghindari yang tidak mungkin. Dengan mencoba sesuatu yang tidak mungkin,anda akan bisa mencapai yang terbaik dari yang mungkin anda capai.
  • Waktu ,mengubah semua hal, kecuali kita. Kita mungkin menua dengan berjalanannya waktu, tetapi belum tentu membijak. Kita-lah yang harus mengubah diri kita sendiri.
  • Referensi :
    - http://www.isdaryanto.com/kata-kata-bijak-mario-teguh

    Biografi Tri Sumono

    Biografi Tri Sumono-Tukang Sapu Yang Menjadi Miliuner

    Roda itu berputar, terkadang diatas dan terkadang dibawah. Begitulah kehidupan ini. Kiasan ini pas sekali untuk menggambarkan apa yang telah dialami Pak Tri dan keluarganya. Tri Sumono adalah seorang pengusaha yang memiliki berbagai usaha yaitu peternakan, perkebunan jahe, pertanian padi dan masih banyak lagi. Memang usaha Pak Tri belumlah sebesar Yusuf Kalla atau Aburizak Bakrie namun patut diacungi jempol. Melalui CV 3 Jaya miliknya, ia bermetamorfosa dari seorang tukang sapu menjadi seorang pengusaha yang terbilang cukup sukses.


    Tri Sumono dilahirkan di Gunung Kidul tanggal 7 Mei 1973. Ia hanyalah seorang lulusan SMA. Tri Sumono lalu hijrah ke Jakarta dengan harapan dapat memperoleh pekerjaan dan penghidupan yang layak. Dengan berbekal ijazah SMA dan beberapa kaos di tas ia mencari pekerjaan di Jakarta. Ia sadar bahwa lulusan SMA tak mungkin bisa bekerja di kantoran.
    Sesampainya di Jakarta ia menerima pekerjaan apapun agar bisa membeli makanan. Ia menjadi kuli bangunan di Ciledug-Jakarta Selatan. Hanya beberapa bulan saja ia bisa bertahan sebagai buruh kasar. Kemudian ia mendapat tawaran bekerja sebagai tukang sapu di sebuah kantor di Palmerah – Jakarta Barat.
    Sebagai tukang sapu tentu lebih ringan dari pada sebagai kuli bangunan. Karena kerajinannya dalam bekerja, ia kemudian diangkat menjadi office boy. Tri Sumono termasuk orang yang gemar bersyukur sehingga nikmatnya selalu ditambah oleh yang Maha Kuasa.
    Tak perlu menunggu waktu lama, Tri Sumono kemudian diangkat menjadi tenaga pemasar hingga menjadi penanggungjawab di gudang. Ia juga seorang yang ulet. Ketika hari libur, ia mencari penghasilan tambahan dengan menjual aksesoris seperti jepit rambut dan kalung di Stadion Gelora Bung Karno. Pak Tri melakukan ini selama 4 tahun dengan bermodal uang 100 ribu rupiah.
    Memutuskan Menjadi Pengusaha

    Saat berjualan tersebut ia berfikir bahwa ternyata hasil dari berdagang jauh lebih menjanjikan dari pada jadi karyawan yang gajinya sedikit dan sulit naiknya. Akhirnya ia mengambil keputusan keluar dari pekerjaannya dan memilih fokus berjualan aksesoris.
    Bisnis aksesorisnya lama-kelamaan menjadi besar sampai ia bisa memiliki stand di Mall Graha Cijantung. Karena keuletannya ini ia juga bisa menabung uang dan membeli rumah di Perumahan Pondok Ungu. Di rumah ia juga membuka toko sembako. Saat itu perumahannya masih sangat sepi sehingga tokonya belum ramai pembeli. Tri Sumono tak kehilangan akal. Disebelah rumahnya masih ada tanah kosong, ia gunakan tanah tersebut untuk membuat kos-kosan yang harga sewanya miring.
    Kos-kosan yang berjumlah 10 buah itu disewa oleh pedagang keliling seperti pedagang bakso dann gorengan. Sasarannya pun tepat, toko sembako miliknya kecipratan rejeki dan menjadi ramai pembeli karena harganya yang miring akhirnya toko tersebut dibuat kulakan oleh pedagang bakso dan gorengan.
    Melihat ada toko sembako yang ramai, warga diluar komplek pun juga ikut berdatangan membeli di tokonya Pak Tri.
    Melebarkan Sayap

    Tri Sumono terus mengembangkan impiannya, ia tak mau berhenti di satu lini usaha saja, pemikrannya adalah dengan memiliki banyak usaha maka jauh lebih baik dan lebih stabil pemasukannya dibanding sedikit usaha.
    Ia kemudian menangkap peluang membuat nata de coco. Dari info yang diperolehnya, nata de coco adalah sari kelapa yang difermentasikan dengan bantuan bakteri Acetobacter xylium. Ia kemudian membeli bakteri ini di LIPI Bogor. Kemudian hasil produksinya itu dipasarkan ke beberapa perusahaan minuman kemasan di JaBoDeTaBek. 
    Awalnya banyak yang membeli nata de coco darinya namun lama kelamaan orderan menjadi sepi karena ternyata kualitas sari kelapanya menurun, bahkan ia akhirnya menghentikan proses produksinya.
    Ia memutar otak untuk mencari tahu cara membuat sari kelapa atau nata de coco yang baik. Ia pun nekad menemui salah satu dosen IPB dan mengatakan kalau ia ingin belajar membuat nata de coco yang baik, ia juga menyatakan bersedia membayar berapapun demi memperoleh ilmu itu. 
    Mulanya si dosen memandang sebelah mata mungkin dalam hatinya berkata tak mungkin orang seperti Tri Sumono yang hanya lulusan SMA bisa mencerna keterangan darinya. Namun Pak Tri tetap bersih keras ingin belajar darinya dan Pak Tri pun menang. Dosen itu mempersilahkan Pak Tri untuk belajar dua bulan membuat nata de coco yang berkualitas. Setelah ilmunya dirasa cukup, Pak Tri pun mulai memproduksi lagi dan menawarkan nata de coco hasil produksinya ke beberapa perusahaan.
    Hasilnya sangat memuaskan. Banyak perusahaan minuman yang membeli sari kelapa darinya. Ia langsung memproduksi 10.000 nampan sekaligus dengan nilai 70 juta rupiah. Saat ini kondisinya terbalik, banyak perusahaan yang antri membeli sari kelapa dari Tri Sumarmo.
     Dalam satu bulan, omset usahanya bisa mencapai 500 juta sampai satu miliar. Benar-benar keajaiban itu ada. Seorang tukang sapu lulusan SMA telah menjelma menjadi miliarder jika memiliki impian dan terus berusaha mengejar impian itu. Usaha Tri terus berdiversivikasi ke perkebunan jahe dan pertanian padi serta jual beli properti.
    Sekali lagi pepatah yang menagtakan “Sukses itu hak setiap orang” telah terbukti di hidup Tri Sumono, pemilik CV 3 Jaya.

    Biografi Merry Riana

    Biografi Merry Riana - Motivator Wanita Tersukses.
     Buku yang berjudul "Mimpi Sejuta Dolar" itulah sebuah judul buku inspiratif dan motivatif yang ditulis oleh Merry Riana seorang Entrepreneur wanita yang sukses di usia muda ia juga Seorang Speaker, Trainer dan menjadi Motivator Wanita No.1 di Asia. Merry Riana yang menjadi salah satu Enterpreneur dan Motivator wanita tersukses ini berasal dari Indonesia, Ia dilahirkan di pada tanggal 29 Mei 1980 di Jakarta, Merry Riana lahir dan tumbuh di Jakarta dalam sebuah keluarga sederhana. Orangtua Merry adalah seorang pebisnis dan ibu rumah tangga. Ia merupakan anak sulung dari 3 bersaudara. Perjalanan hidup Merry di Singapura berawal ketika terjadi kerusuhan besar di Jakarta tahun 1998. Cita-cita untuk kuliah di Jurusan Teknik Elektro Universitas Trisakti buyar karena kejadian tersebut. Ia kemudian memilih kuliah di Singapura untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. ayah Merry memutuskan untuk mengirim anaknya belajar di luar negeri. Dan Singapura kala itu merupakan sebuah pilihan yang paling masuk akal karena jaraknya yang relatif dekat, lingkungan yang aman dan sistem pendidikannya yang bagus.


    Merry mulai belajar di bangku kuliah di jurusan Electrical and Electronics Engineering (EEE) di Nanyang Technological University (NTU) pada tahun 1998. Merry mengaku jurusan ini menjadi jurusan paling masuk akal baginya saat itu. Merry bercita-cita menjadi seorang insinyur. Cita-citanya tersebut mungkin karena ingin membantu sang ayah dalam menjalankan bisnis. Tanpa persiapan yang memadai untuk kuliah di luar negeri, Merry sempat gagal dalam tes bahasa Inggris di Nanyang Technological University. Tanpa persiapan bekal dana yang memadai pula, Merry meminjam dana dari Pemerintah Singapura. Ia meminjam dana beasiswa dari Bank Pemerintah Singapura sebesar $40.000 dan harus dilunasi setelah ia lulus kuliah dan bekerja.

    Dana tersebut sangatlah minim, karena setelah dihitung-hitung ia hanya mangantungi $10 selama seminggu.Untuk berhemat, Merry menyiasatinya dengan hanya makan mie instant di pagi hari,makan siang dengan 2 lembar roti tanpa selai, ikut seminar dan perkumpulan di malam hari demi makan gratis, bahkan untuk minumpun ia mengambil dari air keran/tap water di kampusnya. Hal itu berangsur hampir setiap hari di tahun pertamanya kuliah. Kehidupan yang sangat memprihatinkan tersebut mendorongnya untuk mencari penghasilan diluar. Dari mulai membagikan pamflet/brosur di jalan,menjadi penjaga toko bunga,dan menjadi pelayan Banquet di hotel.

    Ketika menyadari hidupnya tak berubah meski sudah memasuki tahun kedua kuliah, Merry mulai membangun mimpi.
    Saya membuat resolusi ketika ulang tahun ke-20. Saya harus punya kebebasan finansial sebelum usia 30. Dengan kata lain, harus jadi orang sukses. The lowest point in my life membuat saya ingin mewujudkan mimpi tersebut,” ujar Merry.
    Karena tak punya latar belakang pendidikan dan pengalaman bisnis, Merry mengumpulkan informasi dengan mengikuti berbagai seminar dan melibatkan diri dalam organisasi kemahasiswaan yang berhubungan dengan dunia bisnis.

    Biografi Merry Riana

    Tanpa pengalaman dan pengetahuan bisnis yang memadai, Merry terjun ke dalam dunia bisnis. Itu ia lakukan karena ia mengetahui bahwa memiliki pekerjaan biasa tidak cukup untuk memenuhi impiannya untuk sukses di usia 30 tahun. Ia mencoba berbagai peluang bisnis. Diapun mencoba peruntungan dengan bisnis pembuatan skripsi,bisnis MLM,mencoba bermain saham,yg semuanya berakhir dengan kegagalan. Merry juga mencoba praktik dengan terjun ke multi level marketing meski akhirnya rugi 200 dollar. Merry bahkan pernah kehilangan 10.000 dollar ketika memutar uangnya di bisnis saham. Mentalnya sempat jatuh meski dalam kondisi tersebut masih bisa menyelesaikan kuliah Sayang, Merry kehilangan semua investasinya dan terpuruk. Meski begitu, Merry kembali bangkit dan berusaha keras untuk menjadi entrepreneur. Merry mulai berusaha dari awal dengan belajar secara sungguh-sungguh tentang seluk beluk pasar. Setelah merasa siap, ia pun memutuskan untuk menekuni industri perencanaan keuangan. Merry berpikir itulah hal yang akan membuatnya mampu mewujudkan impiannya dalam waktu yang relatif singkat.

    Tamat kuliah, barulah Merry mempersiapkan diri dengan matang. Belajar dari pengalaman para pengusaha sukses, dia memulai dari sektor penjualan di bidang jasa keuangan. Saat Merry memulai karier sebagai seorang penasihat keuangan, ia harus bergulat dengan sejumlah tantangan dan hambatan. Orang tuanya, dosen serta teman-temannya kurang setuju dengan keputusan Merry tersebut. Merry saat itu belum memiliki kemampuan berbahasa Mandarin padahal lebih dari separuh penduduk Singapura ialah etnis China. Sebagai seorang pendatang asing di sana, pengalaman dan relasi Merry sangat terbatas. Namun, satu alasan yang membuat Merry pantang menyerah ialah usianya yang masih muda dan masih lajang sehingga ia merasa lebih bebas dan lebih berani mengambil risiko. Tanpa merasa terlalu terbebani dengan kemungkinan gagal atau keharusan untuk berhasil, Merry lebih memilih untuk memfokuskan diri pada pengalaman dan pelajaran yang ia bisa dapatkan selama fase-fase awal kariernya. Tapi Merry sudah membulatkan tekad. Ia bekerja 14 JAM DALAM SEHARI, berdiri di dekat stasiun MRT & halte bus untuk menawarkan asuransi, bahkan ia bekerja sampe tengah malam dan baru pulang jam 2 dini hari, belum
    lagi pendapatan yang tidak pasti membuatnya terpaksa kembali berhemat untuk mengatur kebutuhan sehari-hari.

    Sampai akhirnya ia sukses sebagai Financial Consultant yang menjual produk-produk keuangan dan perbankan seperti asuransi,kartu kredit.deposito,tabungan,dll. Dalam enam bulan pertama karirnya di Prudential, Merry berhasil melunasi utangnya sebesar 40 ribu dolar Singapura. Hingga tahun 2003, Merry dianugrahi Penghargaan Penasihat Baru Teratas yang diidam-idamkan banyak orang yang menekuni profesi penasihat keuangan. Di tahun 2004, prestasi Merry yang cemerlang membuatnya dipromosikan sebagai manajer. Merry lalu memulai bisnisnya sendiri setelah diangkat menjadi manajer. Ia mendirikan MRO (Merry Riana Organization). Bersama timnya di MRO, Merry memiliki program pemberdayaan perempuan dan anak-anak muda. Anggota timnya di lembaga ini bahkan tergolong muda, berusia 20-30 tahun. ”Saya ingin menampung orang muda yang punya ambisi dan semangat seperti saya,” katanya.

    Biografi Merry Riana

    Keinginannya untuk berbagi ini tak hanya dilakukan di Singapura. Pada ulang tahunnya ke-30, Merry membuat resolusi baru, yaitu memberi dampak positif pada satu juta orang di Asia, terutama di tanah kelahirannya, Indonesia. Tahun 2005, Merry menerima penghargaan sebagai penghargaan Top Agency of the Year dan penghargaan Top Rookie Agency. Hingga kini Merry telah memotivasi dan melatih ribuan profesional dan eksekutif dalam bidang penjualan, motivasi dan pemasaran. Dalam perusahaannya, Merry menaungi 40 penasihat keuangan, yang uniknya memiliki usia yang masih belia (antara 21- 30 tahun).

    Media-mediapun berbondong-bondong memberitakan kisah suksesnya dan dengan segera Merry Riana dikenal sebagai seorang entrepreneur wanita yang sukses dan menjadi Motivator untuk membagikan ilmu dan kiat-kiat suksesnya agar setiap orang menjadi pribadi-pribadi yang sukses.Kini,Merry Riana mempunyai mimpi untuk memberikan dampak positif bagi 1 juta orang di Asia,terutama di Indonesia. Salah satunya dengan meluncurkan buku "Mimpi Sejuta Dolar" yang sangat inspiratif dan akan diangkat ke layar lebar.

    Merry menyatakan bahwa motivasinya tidak hanya berasal dari keinginan untuk memberikan kehidupan yang lebih baik pada kedua orangtuanya tetapi juga dari ambisinya untuk membantu generasi muda lainnya untuk melakukan hal serupa. Ia berharap para pemuda mampu memberikan kehidupan yang lebih baik, tak hanya bagi diri mereka sendiri tetapi juga orang tua mereka dan anggota keluarga mereka yang lain.

    Biografi Merry Riana

    Buku " Mimpi Sejuta Dolar " sendiri sudah menjadi National Bestseller hanya dalam waktu 1 bulan setelah peluncurannya. Buku ini menarik perhatian publik Singapura dan Asia Tenggara karena menuliskan tentang prestasi Merry Riana menghasilkan S$ 1.000.000 pada usia 26 tahun yang Awalnya, Merry Riana adalah mahasiswi Nanyang Technological University yang berhutang sebanyak S$ 40.000. Profil kesuksesan Merry Riana mulai dikenal setelah muncul di artikel The Strait Times pada tanggal 26 Januari 2007 yang berjudul "She's made her first million at just age 26" ("Ia mencapai satu juta dolar pertamanya di usia 26 tahun"). Merry Riana aktif sebagai pembicara di berbagai seminar, perusahaan, sekolah dan media massa di Singapura dan beberapa negara di Asia Tenggara. Ia dikenal giat dalam memanfaatkan jejaring sosial Twitter melalui akun twitternya di @MerryRiana

    Kata-kata Motivasi dari Merry Riana
    • Berpikir positif adalah pekerjaan yang mudah, yang Anda perlukan hanyalah ‘jangan berpikir negatif’.
    • Hidup ini seperti mengendarai sepeda. Kita akan melaju terus, selama kita masih mengayuh pedalnya.
    • Berubahlah sebelum perubahan itu yang akan memaksa Anda.
    • Hidup mungkin penuh dengan masalah. Tapi selama kamu memberikan yang terbaik & terus berdoa, segalanya akan indah pada waktunya.
    • Berikan senyuman termanismu walau saat terpedih di hatimu, setidaknya kamu masih bisa membahagiakan orang-orang di sekitarmu.
    • Lakukan kebaikan dan kebaikan-Nya pun akan semakin terasa.
    • Jangan hanya puas jadi penonton dan komentator. Jadilah sutradara dan pemain.
    • KESEMPATAN sudah menunggu lama di depan kita. Cepat bergerak, sebelum orang lain datang menjemputnya.
    • Kenikmatan & penderitaan hanya sementara. Jangan terhanyut oleh kenikmatan sementara jangan menyerah karena penderitaan sementara.
    • Jika kita menunggu sampai semua keadaan sudah sempurna baru kita mengambil tindakan, mungkin kesempatannya sudah hilang.
    • Jika kita bersalah pada orang lain akui kesalahan dan minta maaf. Jika orang lain bersalah pada kita: dengar dan maafkan.
    • Jangan meremehkan hal-hal kecil. Hal-hal besar hanya bisa tercapai dengan mencapai hal-hal kecil itu terlebih dahulu.
    Referensi
    - http://female.kompas.com/read/2011/07/19/19203831/Merry.Riana.Jadi.Miliarder.di.Usia.Muda#
    - http://forumukm.com/showthread.php?tid=453
    - http://id.wikipedia.org/wiki/Merry_Riana
    - http://ginacrispy.blogspot.com/2012/08/merry-riana-kata-kata-motivasi.html
    - http://ciputraentrepreneurship.com/entrepreneur/nasional/wanita/6079-merry-riana-muda-dan-fenomenal.html

    Cerita singkat tentang Kejujuran

    Cerita pendek Kejujuran Pada suatu hari,ada anak bernama Kurnia.Dia adalah anak yang pemalas,sering bolos sekolah,nilai-nilainya kurang bagus.Kurnia mempunyai seorang ibu.Ibunya hanya bekerja sebagai pembantu. Pada suatu hari menjelang ujian,Ibu Kurnia menyuruh kurnia belajar agar nilai-nilainya bisa bagus.Kurnia hanya menjawab iya.Setelah pulang kerja,Ibunya bertanya kepada Kurnia apakah sudah belajar atau belum.Kurnia menjawab dengan bohong dia berkata bahwa dia sudah belajar padahal dia bermain bersama teman-temannya. Pada pembagian rapot setelah ujian,Ibunya sangat kaget karena nilai-nilai Kurnia sangat buruk dan sering tidak masuk sekolah.Pulang setelah mengambil rapot,Ibunya bertanya kepada Kurnia apakah sebenarnya yang terjadi pada hari-hari saat ujian.Dan akhirnya Kurnia berkata jujur bahwa Kurnia tidak belajar sama sekali dan membolos selama hari-hari ujian.Ibunya langsung pingsan setelah mendengar kata-kata itu.

    Kisah Singkat Perang Uhud

    Pada perang badar kaum musyrikin menderita kekalahan total dan banyak pemimpin mereka mati sehingga mereka terpaksa kembali ke Mekah dalam keadaan yang menyedihkan dan sangat memalukan. Tetapi mereka tidak tinggal diam dengan pemimpin Abu Sofyan dan orang-orang terkemuka dikalangan kaum Quraisy, mereka menyiapkan kekuatan yang lebih besar untuk membalas kekalahan mereka pada perang badar itu. Pada mulanya Rassulullah saw ingin bertahan saja di Madinah, tetapi kebanyakan para sahabat berpendapat bahwa sebaiknya kaum muslimin menghadapi serangan kaum musyrikin di luar kota. akhirnya Rassulullah saw menerima pendapat mereka dan keluarlah beliau memimpin 1000 orang tentara untuk menghadapi 300 tentara kaum musyrikin yang berkobar-kobar semangatnya. Ditengah jalan atas hasutan Abdullah bin Ubay salul 300 tentara tidak ikut berperang dan kembali ke Madinah, jadi yang berperang 700 saja, diantaranya 100 orang berbaju besi dan 2 orang berkuda. Rassulullah saw memilih tempat di kaki bukit Uhud dan menyiapkan 50 orang pemanah di sebelah atas bukit itu serta memerintahkan mereka supaya jangan meninggalkan tempat itu walau dalam keadaan bagaimanapun, kewajiban mereka adalah memanah pasukan kudamusuh yang hendak maju menyerang karena kuda tidak akan terhadap tusukan panah. Demikianlah tentara yang hanya berjumlah 700 orang itu oleh Rassulullah saw ditempatkan pada tempat-tempat yang strategis untuk menghadapi musuh yang banyaknya 3000 orang yang dipersenjatai dengan senjata lengkap.
    Dalam suasana yang sulit dan tidak menguntungkan itu ada dua golongan diantara kaum muslimin yang hampir patah semangatnya setelah mengetahui bahwa 300 tentara Islam tidak mau ikut bertempur dan telah kembali ke Madinah. Mereka yang hampir patah semangatnya itu adalah bani salamah dari suku Khazraj dan bani Harisah dari suku ‘Aus masing-masing mereka adalah sayap kanan dan kiri dari tentara Islam. Mereka terpengaruh oleh suasana yang amat mencemaskandan merasa lebih baik mundur saja dari pada dihancurkan oleh musuh yang demikian besar jumlahnya dan lengkap persenjataannya. Tetapi untunglah perasaan patah semangat itu tidak lama mempengaruhi mereka karena mereka adalah orang-orang yang penuh tawakal kepada Allah dan tetap berkeyakinan bahwa Allah tidak akan menyia-nyiakan hambaNya yang bersabar dan bertawakal kepadaNya.
    Sebagai penambah kekuatan jiwa dan ketabahan hati dalam mengahadapi segala bahaya dan kesulitan, Allah mengingatkan mereka kepada peperangan badar dimana mereka berada dalam keadaan lemah dan jumlah yang amat sedikit dibanding kekuatan jumlah musuh. Berkat pertolongan Allah, mereka berhasil memporak-porandakan musuh itu hingga banyak diantara pembesar Quraisy yang jatuh menjadi korban dan banyak pula yang ditawan dan tidak sedikit harta rampasan yang diperoleh kaum muslimin. Oleh sebab itu Allah memerintahkan supaya mereka bersabar dan bertaqwa kepada-Nya dan dengan sabar dan taqwa itu mereka akan mendapat pertolongan dari-Nya dan akan mendapatkankemenangan dan sekiranya mereka akan mensyukuri kemenangan itu.
    Untuk lebih memperkuat hati dan tekad kaum muslimin dalam menghadapi peperangan Uhud ini, nabi mengatakan kepada mereka bahwa mereka akan dibantu oleh Allah 3000 malaikat. Apabila mereka sabar dan tabah menghadapi segala bahaya dan bertaqwa, Allah akan membantu mereka dengan 5000 malaikat. Pada mulanya dalam pereng uhud ini kaum muslimin sudah dapat mengacau-balaukan musuh hingga banyak dari dianatar mereka yang lari kocar-kacir meninggalkan harta benda mereka, dan mulailah tentara Islam berebut mengambil harat benda itu sebagai ganimah (rampasan). Melihat keadaan ini para pemanah diperintahkan Nabi Muhammad saw supaya tetap bertahan ditempatnya, apapun yang terjadi, menyangka kaum musyrikin telah kalah, lalu mereka meninggalkan tempat mereka dan turun untuk ikut mengambil harta ganimah. Karena tempat itu telah ditinggalkan pasukan pemanah, Khalid bin Walid (panglima kaum musyrikin waktu itu) dengan pasukan berkudanya naik ketempat itu dan mendudukinya, lalu menghujani kaum muslimin dari belakang dengan anak panah sehingga terjadi kekacauan dan kepanikan dikalangan kaum muslimin. Dalam keadaan kacau balau itu kaum musyrikin mencoba hendak mendekati markas Nabi Muhammad saw, tetapi para sahabat dapat mempertahankannya walaupun nabi Muhammad saw mendapat luka pada muka dan bibirnya serta patah sebuah giginya. Akhirnya berkat kesetiaan mereka membela Nabi Muhammad saw, dan kegigihan mereka mempertahankan posisinya, mereka bersama Nabi naik kembali kebukit Uhud dengan selamat. Dengan demikian berakhirlah pertempuran dan pulanglah kaum musyrikin menuju Makkah dengan rasa puas karena telah dapat membalas kekalahan mereka pada perang Badar. Diantara dalil yang menguatkan pendapat bahwa kaum muslimin tidak diberi bantuan oleh Allah dengan malaikat ialah firman Allah berikut ini : (126) Allah menegaskan dalam ayat ini bahwa ucapan Nabi Muhammad saw mengenai bantuan3000 atau 5000 malaikat hanyalah untuk menggembirakan hati kaum muslimin dan mengajak mereka supaya sabar, tabah, dan bertaqwa kepada Allah dalam menghadapi musuh yang demikian banyak dan kuat itu. Sebenarnya kemenangan itu hanyalah dating dari Allah Ynag Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana. Jadi kalau kaum muslimin benar-benar mengamalkan petunjuk Allah dan Rasulnya dan benar-benar percaya dan yakin akan mendapat kemenangan dan tetap bersifat sabar dan taqwa dengan penuh tawakal tentulah Allah akan memberikan kemenangan kepada mereka. Tetapi pada pereng Uhud ini tidak terdapat kebulatan tekad dan tidak terdapat kepatuhan kepada perintah, kecuali pada permulaan pertempuran. Hal ini terbukti dengan timbulnya keragu-raguan dalam hati dua golongan kaum muslimin dan turunnya pasukan pemanah yang diperintahkan supaya tidak meninggalkan tempat mereka. Inilah sebabnya kekalahan kaum muslimin pada pereng Uhud ini. (127) Pada permulaan pertempuran, sebagaimana tersebut diatas, kaum muslimin dapat mengacau-balaukan barisan musuh, sehingga banyak diantara mereka yang jatuh menjadi korban. Sebagian ahli sejarah mengatakan bahwa ada 18 orang yang terbunuh dari kaum musyrikin. Tetapi pendapat ini ditolak oleh sebagianahli sejarah yang lain, mereka berkata : “Saidina Hamzah saja, dapat membunuh 30 orang dari mereka”. (128) Pada pertempuran yang kedua kaum muslimin menderita kekalahan berat, sehingga ada 70 orang diantara mereka gugur sebagai Syuhada’ dan Nabipun mendapat luka-luka. Hal ini sangat menyedihkan hati kaum muslimin dan hati Nabi sendiri. (129) Memang demikianlah hak Allah terhadap hambaNya karena Dia yang memiliki semua yang ada di langit dan bumi. Dia berkuasa penuh atas semuanya, tak ada seorangpun yang berkuasa atas mahlukNya kecuali Dia. Dialah yang menghukum dan memutuskan segala urusan. Dia berhak mengampuni dan menerima taubat hambaNya yang Nampak durhaka, tetapi siapa tahu bahwa pada diri hambaNya itu ada bibit-bibit keimanan dan kebaikan. Dia berhak menyiksa karena Dialah yang maha mengetahui siapa diantara hambaNya yang patut mendapat siksaan didunia atau diakhirat. Disamping itu Allah adalah maha pengampun lagi maha penyayang.

    Kisi-Kisi UN SMP 2015 Bahasa Inggris



    Kisi Kisi UN Bahasa Inggris SMP / MTs 2015
    Kompetensi READING (Membaca) Memahami makna dalam wacana tertulis pendek baik teks fungsional maupun esai sederhana berbentuk deskriptif (descriptive, procedure,
    maupun report) dan naratif (narrative dan recount) dalam konteks kehidupan sehari-hari.
    Indikator

    • Menentukan gambaran umum/pikiran utama paragraph atau informasi tertentu/informasi rinci/informasi tersirat atau rujukan kata atau makna kata/frasa atau tujuan komunikatif dalam teks fungsional pendek berbentuk caution/notice/warning, greeting card, letter/e-mail, short message, advertisement, announcement, invitation, schedule.
    • Menentukan gambaran umum/pikiran utama paragraph atau informasi tertentu/informasi rinci/informasi tersirat atau rujukan kata atau makna kata/frasa atau tujuan komunikatif dalam teks berbentuk procedure.
    • Menentukan gambaran umum/pikiran utama paragraph atau informasi tertentu/informasi rinci/informasi tersirat atau rujukan kata atau makna kata/frasa atau tujuan komunikatif dalam teks berbentuk descriptive.
    • Menentukan gambaran umum/pikiran utama paragraph atau informasi tertentu/informasi rinci/informasi tersirat atau rujukan kata atau makna kata/frasa atau pesan moral/tujuan komunikatif dalam teks berbentuk narrative.
    • Menentukan gambaran umum/pikiran utama paragraph atau informasi tertentu/informasi rinci/informasi tersirat atau rujukan kata atau makna kata/frasa atau tujuan komunikatif dalam teks berbentuk recount.
    • Menentukan gambaran umum/pikiran utama paragraph atau informasi tertentu/informasi rinci/informasi tersirat atau rujukan kata atau makna kata/frasa atau tujuan komunikatif dalam teks berbentuk report.

    Kompetensi WRITING (Menulis). Mengungkapkan makna secara tertulis teks fungsional pendek dan esai sederhana berbentuk deskriptif (descriptive, procedure, maupun report) dan naratif (narrative dan
    recount) dalam konteks kehidupan sehari-hari.
    Indikator

    • Menentukan kata yang tepat untuk melengkapi teks rumpang bentuk recount/narrative sederhana.
    • Menentukan kata yang tepat untuk melengkapi teks rumpang bentuk descriptive/procedure sederhana.
    • Menentukan susunan kata yang tepat untuk membuat kalimat yang bermakna.
    • Menentukan susunan kalimat yang tepat untuk membuat paragraf yang padu dan bermakna.

    Kisi-Kisi UN SMP 2015 Bahasa Indonesia

    Kisi Kisi UN Bahasa Indonesia SMP / MTs 2015
    Kompetensi
    Membaca dan memahami berbagai teks nonsastra (biografi, artikel, berita, iklan, tabel/diagram, bagan, grafik, peta, denah), berbagai karya sastra (puisi, antologi puisi, cerpen, buku kumpulan cerpen, cerita anak, buku cerita anak, novel remaja, novel angkatan 20 – 30-an, dan drama).
    Indikator

    • Mengidentifikasi isi dan bagian suatu teks.
    • Menentukan persamaan isi berita.
    • Menentukan perbedaan penyajian berita.
    • Mengidentifikasi isi teks biografi/iklan.
    • Menentukan kalimat fakta/opini dalam teks iklan.
    • Menyimpulkan isi paragraf.
    • Mengidentifikasi isi grafik, tabel, bagan, denah.
    • Mengidentifikasi unsur intrinsik puisi.
    • Mengidentifikasi unsur intrinsik cerita pendek/cerita anak.
    • Mengidentifikasi perbedaan karakteristik dua novel.
    • Mengidentifikasi unsur intrinsik drama.

    Kompetensi Menulis dan menyunting teks nonsastra dengan menggunakan kosakata yang bervariasi dan efektif dalam bentuk buku harian, surat pribadi, surat dinas, narasi dan pesan singkat, laporan, pengumuman, petunjuk, rangkuman, teks berita, slogan/ poster, iklan, resensi dan karangan, surat pembaca, teks pidato, dan karya ilmiah; menulis teks sastra dalam bentuk puisi, pantun, dongeng, cerpen, dan drama.
    Indikator
    • Menulis catatan pengalaman pada buku harian.
    • Menulis pesan singkat sesuai konteks.
    • Menulis laporan/pengumuman/resensi.
    • Melengkapi surat pribadi/surat dinas/surat pembaca.
    • Menulis rangkuman.
    • Menulis teks berita sesuai konteks.
    • Menulis slogan sesuai konteks.
    • Menulis iklan sesuai konteks.
    • Menyusun petunjuk melakukan sesuatu.
    • Menulis teks pidato.
    • Menulis rumusan masalah karya ilmiah/saran karya ilmiah/daftar pustaka.
    • Menyunting kalimat, ejaan/tanda baca, pilihan kata.
    • Melengkapi pantun.
    • Melengkapi puisi
    • Melengkapi naskah drama.

    Kisi-Kisi UN SMP 2015 IPA

    KISI-KISI UN IPA SMP/MTS

    KOMPETENSI I:

    • Melakukan pengukuran dasar secara teliti dengan menggunakan alat ukur yang sesuai dan sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari.
    INDIKATOR:
    • Menentukan besaran pokok, besaran turunan dan satuannya atau penggunaan alat ukur dalam kehidupan sehari-hari.

    KOMPETENSI II:
    • Menerapkan konsep zat dan kalor serta kegunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
    INDIKATOR:
    • Menentukan sifat-sifat zat berdasarkan wujudnya atau penerapan dalam kehidupan sehari-hari.
    • Menentukan konversi suhu pada termometer.
    • Menentukan besaran kalor dalam proses perubahan suhu atau penerapan perubahan wujud zat dalam kehidupan sehari-hari.

    KOMPETENSI III:
    • Mendeskripsikan dasar-dasar mekanika (gerak, gaya, usaha, dan energi) serta penerapan konsep tekanan dalam kehidupan sehari-hari.
    INDIKATOR:
    • Menentukan jenis gerak lurus atau penerapan hukum Newton dalam kehidupan sehari-hari.
    • Menentukan besaran fisis pada usaha atau energi .
    • Menentukan penerapan pesawat sederhana dalam kehidupan sehari-hari.
    • Menentukan besaran fisis yang terkait dengan tekanan pada suatu zat.
    KOMPETENSI IV:
    • Memahami konsep-konsep dan penerapan, getaran, gelombang, bunyi, dan optik dalam produk teknologi sehari-hari.
    INDIKATOR:
    • Menentukan besaran fisis pada getaran atau gelombang.
    • Menjelaskan sifat bunyi atau penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.
    • Menentukan sifat cahaya, besaran-besaran yang berhubungan dengan cermin/lensa atau penerapan alat optik dalam kehidupan sehari-hari.

    KOMPETENSI V:
    • Memahami konsep kelistrikan dan kemagnetan serta penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.
    INDIKATOR:
    • Menjelaskan gejala listrik statis dalam penerapan kehidupan sehari-hari.
    • Menentukan besaran-besaran listrik dinamis dalam suatu rangkaian (seri/paralel, Hukum Ohm atau Hukum Kirchhoff) serta penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.
    • Menentukan besaran fisis energi atau daya listrik dalam kehidupan sehari-hari.
    • Menjelaskan cara pembuatan magnet dan kutubkutub yang dihasilkan.
    • Menjelaskan peristiwa induksi elektromagnetik atau penerapannya pada transformator.

    KOMPETENSI VI: 
    • Memahami sistem tata surya dan proses yang terjadi didalamnya.
    INDIKATOR:
    • Menjelaskan ciri-ciri anggota tata surya atau peredaran bumi-bulan terhadap matahari.

    KOMPETENSI VII: 
    • Mendeskripsikan konsep atom, ion dan molekul dihubungkan dengan produk kimia sehari-hari.
    INDIKATOR:
    • Mendeskripsikan atom, ion, dan molekul serta hubungannya dengan produk kimia sehari-hari.

    KOMPETENSI VIII:
    • Memahami klasifikasi zat serta perubahannya.
    INDIKATOR: 
    • Mendeskripsikan larutan asam, basa, atau garam.
    • Mendeskripsikan unsur, senyawa dan campuran termasuk rumus kimia.
    • Mendeskripsikan sifat kimia atau fisika zat tertentu serta perubahannya.

    KOMPETENSI IX: 
    • Mendeskripsikan pemakaian bahan kimia tertentu dalam kehidupan sehari-hari.
    INDIKATOR: 
    • Mendeskripsikan bahan kimia tertentu yang terdapat dalam beberapa produk kimia.
    • Mendeskripsikan bahan kimia adiktif dan obat psikotropika serta cara menghindarinya.
    KOMPETENSI X: 
    • Mendeskripsikan ciri-ciri dan keanekaragaman makhluk hidup, serta pentingnya pelestarian makhluk hidup dalam kehidupan.
    INDIKATOR:
    • Mengidentifikasi ciri-ciri makhluk hidup.
    • Mengelompokkan makhluk hidup berdasarkan ciricirinya.

    KOPETENSI XI:
    • Mendeskripsikan komponen ekosistem, interaksi antarmakhluk hidup dalam lingkungan, serta peran manusia dalam pengelolaan lingkungan.
    INDIKATOR: 
    • Menjelaskan interaksi antar makhluk hidup dalam ekosistem.
    • Menjelaskan usaha manusia untuk mengatasi pencemaran/kerusakan lingkungan.
    • Menjelaskan hubungan antara kepadatan populasi manusia dengan kualitas lingkungan berdasarkan hasil pengamatan/kasus.

    KOPETENSI XII: 
    • Menjelaskan sistem organ pada manusia.
    INDIKATOR: 
    • Menjelaskan sistem gerak pada manusia dan penyakit yang berhubungan dengannya.
    • Menjelaskan sistem pencernaan manusia dan enzimenzim yang berperan pada proses pencernaan.
    • Menjelaskan sistem pernapasan pada manusia dan penyakit yang berhubungan dengannya.
    • Menjelaskan sistem peredaran darah pada manusia dan penyakit yang berhubungan dengannya.
    • Menjelaskan sistem ekskresi dan reproduksi pada manusia dan penyakit yang berhubungan dengannya.
    • Menjelaskan sistem saraf dan alat indera pada manusia.

    KOPETENSI XIII:
    • Menjelaskan sistem organ dalam kehidupan tumbuhan
    INDIKATOR: 
    • Menjelaskan struktur dan fungsi jaringan (organ) pada tumbuhan.
    • Menjelaskan cara beradaptasi (respon) tumbuhan terhadap pengaruh lingkungan luar.
    • Menjelaskan proses fotosintesis melalui percobaanpercobaan tentang proses tersebut.

    KOPETENSI XIV: 
    • Mengaplikasikan konsep pertumbuhan dan perkembangan, kelangsungan hidup dan pewarisan sifat pada organisme serta kaitannya dengan lingkungan, teknologi dan masyarakat.
    INDIKATOR: 
    • Memberi contoh adaptasi makhluk hidup dan seleksi alam dalam kelangsungan hidup makhluk hidup.
    • Menginterpretasi proses persilangan berdasarkan hukum Mendel.
    • Menjelaskan pemanfaatan bioteknologi untuk kehidupan manusia.

    Kisi-kisi UN SMP 2015 Matematika

    Kisi Kisi UN Matematika SMP / MTs 2015
    Kompetensi
    Menggunakan konsep operasi hitung dan sifat-sifat bilangan, perbandingan, bilangan berpangkat, bilangan akar, aritmetika sosial, barisan bilangan, serta penggunaannya dalam pemecahan masalah.
    Indikator

    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan operasi tambah, kurang, kali, atau bagi pada bilangan.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perbandingan.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan operasi bilangan berpangkat atau bentuk akar.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perbankan atau koperasi dalam aritmetika social sederhana.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan barisan bilangan dan deret.

    Kompetensi Memahami operasi bentuk aljabar, konsep persamaan dan pertidaksamaan linier, persamaan garis, himpunan, relasi, fungsi, sistem persamaan linier, serta penggunaannya dalam pemecahan masalah.
    Indikator

    • Menentukan pemfaktoran bentuk aljabar.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan persamaan linier atau pertidaksamaan linier satu variabel.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan himpunan.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan fungsi.
    • Menentukan gradien, persamaan garis, atau grafiknya.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan sistem persamaan linier dua variabel.

    Kompetensi Memahami konsep kesebangunan, sifat dan unsur bangun datar, serta
    konsep hubungan antarsudut dan/atau garis, serta menggunakannya dalam pemecahan masalah.
    Indikator

    • Menyelesaikan masalah menggunakan teorema Pythagoras.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan luas bangun datar.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan keliling bangun datar.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan kesebangunan atau kongruensi.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan hubungan dua garis: besar sudut (penyiku atau pelurus).
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan garisgaris istimewa pada segitiga.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan unsur-unsur/bagian-bagian lingkaran atau hubungan dua lingkaran.

    Kompetensi Memahami sifat dan unsur bangun ruang, dan menggunakannya dalam pemecahan masalah.
    Indikator

    • Menentukan unsur-unsur pada bangun ruang.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan kerangka atau jaring-jaring bangun ruang.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan volume bangun ruang.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan luas permukaan bangun ruang.

    Kompetensi Memahami konsep dalam statistika, serta menerapkannya dalam
    pemecahan masalah.
    Indikator

    • Menentukan ukuran pemusatan atau menggunakannya dalam menyelesaikan masalah sehari-hari.
    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan penyajian atau penafsiran data.

    Kompetensi Memahami konsep peluang suatu kejadian serta menerapkannya dalam pemecahan masalah.
    Indikator

    • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan peluang suatu kejadian.

    Lirik lagu Oki Setiana Dewi - Wanita Syurga Bidadari Dunia

    Keanggunan yang terpancar darimu.. muslimah..
    Ketegasan jiwamu bak perisai nan indah
    Kau hadirkan pesona penuh berbalut takwa
    Laksana surga di dunia
    * Keteguhan hatimu oh wanita muslimah
    Ketangguhan dirimu yang terbingkai sholehah
    Perhiasan dunia tunduk pada yang Kuasa
    Sejukmu menentramkan jiwa
    Reff: Engkau wanita syurga bidadari dunia
    Kehormatan kau jaga dengan penuh cinta
    Engkau wanita syurga
    bak permata berharga
    berbinar indah dalam kesucian jiwa
    back to *
    back to reff
    back to reff

    Lirik Lagu Oki Setiana Dewi - Untukmu Imamku

    Terlintas tanya hati
    Siapakah yang kan mengisi
    Hari-hariku nan penuh cinta
    Yang kan membawa ke syurga
    Dia yang mencitaiku
    Dan semua kekuranganku
    Yang kan membimbingku di dunia
    Menuju cinta yang kuasa
    Reff:
    Untukmu imamku
    Kuserahkan segala cintaku
    Cinta yang kan menuntunku
    Meggapai cintanya bersama denganmu
    Untukmu imamku
    Kuberikan kesetiaanku
    Berdua memadu janji satu
    Sambut cintaku hanya untukmu

    Resensi Novel Assalamualaikum Beijing

    Dewa dan Ra, menjalin hubungan kasih sejak duduk di bangku kuliah, dan tinggal selangkah lagi menuju gerbang pernikahan. Namun satu kekhilafan Dewa bersama Anita, rekan kerjanya yang memang telah lama jatuh hati padanya, membuat rencana indah itu harus buyar selamanya, dan Dewa terpaksa menikahi Anita yang hamil akibat kekhilafan tersebut.
    Sementara itu, dalam perjalanannya di Beijing, Asma bertemu dan berkenalan dengan Zhongwen, pemuda yang sangat terkesan dengan kisah cinta sejati Ahei – Ashima, dan ngotot memanggil Asma dengan Ashima, karena menurutnya keduanya memiliki kemiripan wajah.

    Lewat pertemanannya dengan Asma, Zhongwen banyak mendapat pencerahan tentang Islam, dan hidayah akhirnya menuntunnya  menjadi muallaf, meski sebagai konsekuensinya, Zhongwen terusir dari keluarga. Bagi Zhongwen, pengorbanannya itu belum seberapa dibandingkan apa yang dilakukan Mushab bin Umar, sahabat Rasulullah yang rela melepaskan harta, kedudukan dan kehormatannya saat berhijrah pada agama Islam, dan mati syahid saat berperang melawan kaum musyrikin dalam kondisi kedua tangannya putus ditebas lawan.
    Musibah kemudian menimpa Asma, saat ia divonis menderita APS. Penyakit yang berhubungan dengan pengentalan darah, yang membuatnya harus mengalami kesakitan luar biasa, serangan stroke, sulit bergerak bahkan nyaris buta. Penyakit itu juga membuatnya sangat tidak dianjurkan untuk hamil dan melahirkan.
    Di sisi lain, Zhongwen yang mulai merasa jatuh cinta dengan Asma, berusaha keras untuk mencari dan menemukan Asma yang mendadak hilang berita. Sementara itu Dewa tak juga berhasil melepaskan bayang-bayang Ra dari kehidupan rumah tangganya, pun sampai Anita nekad berusaha bunuh diri dan anak mereka lahir, Dewa tetap gagal menerima kenyataan dan menyayangi Anita sebagai istri secara layak.
    Berhasilkah Zhongwen menemukan Asma? Akankah cintanya luntur saat mengetahui kondisi Asma? Akankah pula kebahagiaan atau duka yang bertubi-tubi terus mendera kehidupan Asma? Bagaimana pula dengan rumah tangga Dewa dan Anita?
    Cinta, pengkhianatan, kesetiaan, pengorbanan dan keteguhan hati. Inilah makna yang terangkum dalam novel karya salah satu penulis wanita kaliber tanah air ini. Makna Cinta terwakilkan oleh impian keempat tokohnya : Dewa, Ra/Asma, Zhongwen dan Anita. Pengkhianatan pula terwakilkan oleh sosok Dewa, kesetiaan dan pengorbanan oleh sosok Zhongwen, dan kesabaran serta keteguhan hati oleh sosok Ra sekaligus Asma.
    Kualitas Asma Nadia kembali dibuktikan lewat novel ini. Novel yang sebagian kisahnya akan mengajak pembaca menelusuri keindahan dan sisi historis kota Beijing serta mengenang perjuangan shahabiyah sebagai sisipan kisah yang bermakna.
    Jalinan kisah antara Dewa-Ra-Anita, sedikit banyak mengembalikan ingatan saya pada novel Istana Kedua karya Asma, yang juga berbicara tentang pengkhianatan. Untungnya, kisah kesetiaan dan pengorbanan yang menyentuh dari sosok Zhongwen, dan kesabaran yang menggugah dari sosok Asma saat menghadapi derita akibat penyakitnya, cukup berhasil membuat novel ini tidak menjelma semacam episode berikutnya dari Istana Kedua ataupun dua novel yang berangkat dari premis yang sama.
    Salah satu keunggulan mbak Asma dalam bertutur, yang sulit saya temukan pada karya-karya penulis manapun, adalah menghadirkan diksi yang mudah dicerna tetapi seakan-akan memiliki tenaga dalam yang luar biasa. Sehingga sulit rasanya untuk mengabaikan satu kalimat pun dan sulit pula untuk melupakan jalinan kisahnya usai menuntaskannya meski telah melalui masa berhari-hari. Puisi indah dan bermakna yang menjadi pembuka setiap bab turut memberi nilai plus sebagai ornamen cantik untuk novel ini. Dan tentu saja, pesan-pesan moral dan religius yang tersebar di sepanjang cerita, menjadi elemen penting lain yang meningkatkan bobot novel ini lebih dari sekadar novel cinta biasa, meskipun dalam penyampaiannya, mbak Asma masih menggunakan cara yang dominan eksplisit. Detil tentang penyakit APS juga turut memberi informasi penting pada pembaca awam.
    Dengan sederet kelebihan tersebut, bukan berarti saya tak menyimpan harapan lain terhadap karya Asma Nadia. Di sini, saya ingin menganalogikan dengan lagu Kaulah Segalanya dan sang penyanyinya Ruth Sahanaya. Ketika Ruth menyanyikan lagu tsb belasan tahun silam, it sounded good. Saat Ruth menyanyikannya sekarang, it sounds good to, even better. Karena pengalaman dan vokal Ruth yang tentunya jauh lebih matang. Tapi, untuk penyanyi sekaliber Ruth Sahanaya, boleh dong, kalau sekarang saya request lagu lain selain Kaulah Segalanya atau yang segenre dengan itu?
    Begitu pulalah halnya dengan mbak Asma Nadia. Melihat pada jam terbang, pengalaman, pengetahuan dan segudang prestasi yang beliau miliki, saya sangat berharap mbak Asma mau mengeksplorasi tema dan cara bertutur yang lebih variatif di luar konflik pengkhianatan cinta dan rumah tangga, juga penyampaian pesan yang meminimalisasi cara eksplisit. Memang, hal seputar pengkhianatan cinta dan kehadiran orang ketiga masih menjadi penyebab utama perpecahan rumah tangga dalam masyarakat kita dewasa ini, bahkan jumlahnya pun terus meningkat, dan tak ada yang salah dengan konsistensi mbak Asma dalam mengangkat tema-tema ini baik dalam karya fiksi maupun antologi non fiksinya. Namun saya tetap menantikan 'gebrakan' Asma untuk membuktikan kualitasnya dalam tema-tema yang lain pula.
    Satu hal teknis dalam novel ini, secara berulang-ulang Asma menggunakan sebutan pemuda tampan, pemuda jangkung, wanita cantik, wanita bertubuh besar, dalam hampir semua babnya untuk mendeskripsikan fisik tokohnya. Saya teringat dengan kritik mas Ijul untuk novel duet perdana saya yang juga melakukan repetisi sejenis. Tanpa bermaksud membela diri, sebagai novel perdana, tentunya hal tsb menjadi masukan sangat berarti buat saya. Jadi, saat menemukan hal serupa terjadi dalam novel karya penulis dengan torehan prestasi yang butuh empat halaman buku untuk merangkumnya, jujur saja, saya nggak berani mengkritik, hanya mau bilang, kalau saya berulang kali dibuat tersenyum-senyum saat menemukan repetisi dimaksud :)
    Saya juga jadi teringat dengan kata pengantar dalam salah satu novel Kang Abik, bahwa seolah-olah ada malaikat penjaga untuk karya-karya Kang Abik. Ini membuat novel beliau selalu berhasil meraih simpati dan apresiasi massa 'berkat' nilai-nilai kebaikannya yang sarat meski secara kekhasan dan teknis, menurut saya Kang Abik tergolong tidak terlalu spesifik.
    Hal serupa juga saya temukan dalam karya-karya mbak Asma. Nilai-nilai kebaikan dalam karya seorang Asma Nadia, menurut saya, mampu membuat beberapa gangguan teknis dalam penulisannya pun, memudar dengan sendirinya.
    Bagi anda yang menginginkan sajian novel cinta dengan bumbu-bumbu bergizi berupa nilai-nilai religius dan informatif,  maka novel yang satu ini berikut nama besar penulisnya, sudah menjadi satu paket lengkap untuk sebuah jaminan mutu dan stempel recommended.